Minggu, 29 November 2015

Tugas Interaksi Manusia & Komputer - 2 – Interaksi Manusia dengan Komputer pada Film Iron Man 3

Nama : Achmad Syarif H.
Kelas : 3KA04
NPM : 10113100
Mata Kuliah : Interaksi Manusia & Komputer



Intro

Sebelum kita mulai, ada eksperiment yang harus kita coba dulu. sederhana saja. Cabut kabel keyboard serta mouse anda. Sudah? Nah sekarang coba tutup window browser ini. Sedikit sulit ya kan? sebentar? anda menggunakan telepon genggam dan merupakan layar sentuh? okay tampaknya saya sedikit ceroboh. Tapi semoga saja point saya tersampaikan. Semua teknologi canggih yang ada saat ini sangatlah hebat, tapi hanya sehebat kemampuan kita untuk mengendalikan dan berinteraksi dengannya. Tanpa hubungan input antara kita dengan alat kita, sangatlah sulit menggunakannya. Nah, teknologi Ironman lebih kompleks dari hp dan laptop kita. Jadi tony butuh lebih dari sekedar keyboard dan mouse untuk melakukan aktivitasnya. Dan inilah isu yang akan kita bahas. user interface dari Ironman.


Baca Selengkapnya